Wisata Bukit Merese menyuguhkan pemandangan alam yang sungguh luar biasa, dengan hamparan gradasi lautan luas berwarna biru toska yang indah, dan juga perbukitan hijau yang menyegarkan mata di sekeliling bukit ini, akan menjadi panorama alam yang sangat mempesona dan menakjubkan.
Pulau Lombok memang tidak akan ada habisnya menawarkan destinasi wisata yang unik dan menarik, yang terkadang juga membuat wisatawan bingung harus berkunjung ke wisata mana terlebih dahulu. Saat berkunjung ke Lombok Tengah ada baiknya Anda mengunjungi wisata Bukit ini, karena saat mengunjungi wisata ini Anda bisa berwisata juga di pantai Tanjung Aan.
Lokasi wisata bukit ini tak jauh dari wisata Lombok tengah lainnya yaitu pantai Kuta Mandalika dan juga Pantai Tanjung Aan, masih dalam satu kawasan yaitu berada di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, provinsi Nusa Tenggara Barat Indonesia.
Jika dari Bandara Internasional Lombok untuk sampai di wisata bukit ini, hanya memerlukan sekitar 30 – 45 menit perjalanan, sedangkan jika dari pusat kota Mataram Anda membutuhkan waktu perjalanan sekitar 1-2 jam saja, jalur perjalanan ke wisata bukit ini juga sudah memadai, sehingga sangat mudah untuk dikunjungi.
Bukit Merese masuk dalam kawasan KEK yaitu Ekonomi Khusus Mandalika, yang mendapat perhatian khusus dari pemerintah dalam pengembangan dunia pariwisata.
Bukit ini juga menjadi salah satu wisata andalan di pulau Lombok, yang selalu ramai dikunjungi wisatawan karena memiliki keindahan alam yang indah dan mempesona. Baik wisatawan lokal maupun mancanegara pada saat musim liburan, akan memenuhi wisata bukit ini untuk menikkmati setiap pesona alam nya yang memukau.
Pesona Bukit Merese Lombok Tengah yang Menakjubkan
Kenapa bukit Merese di katakan memiliki pesona alam yang menakjubkan? karena di sini Anda bisa menyaksikan pemandangan alam yang memang sangat memukau dan benar – benar menakjubkan.
Yang pastinya akan membuat liburan Anda bersama pasangan, sahabat ataupun keluarga menjadi semakin seru dan juga menyenangkan, karena bisa menyaksikan langsung keindahan alam Pulau Lombok dari wisata Bukit cantik yang berlokasi di Lombok Tengah ini.
Saking keindahan alam nya yang mempesona, bukit Merese ini juga sering disebut dengan nama Bukit Cinta. Tidak sedikit wisatawan yang memilih bukit ini sebagai tempat prewedding bersama pasangan tercinta, mengabadikan momen romantis di bukit Lombok dengan pesona alam yang romantis dan menakjubkan.
Pertama kali Anda mengunjungi wisata ini akan terpesona dan langsung jatuh cinta dengan pesona alam yang disuguhkannya karena begitu indah, alami dan juga eksotis. Pemandangan alam nya yang memukau membuatnya menjadi salah satu wisata favorit wisatawan.
Maka dari itulah bukit ini dinamakan bukit cinta, karena tidak butuh waktu lama dan bisa dikatakan sangat mudah untuk menjatuhkan hati dengan keindahan alam yang menakjubkan seperti panorama wisata di Bukit Lombok Tengah ini.
Untuk bisa menikmati keindahan alam dari bukit cinta ini, Anda harus mendaki ke puncak bukit terlebih dahulu. Pastikan pada saat mendaki Anda membawa topi agar terhindar dari panas matahari, karena di bukit Merese Anda tidak akan menemukan pepohan. Hanya ada hamparan perbukitan luas tanpa pepohonan yang rindang.
Untuk sampai ke puncak bukit Anda memerlukan waktu sekitar 10 – 15 menit perjalanan, namun perjalanan tersebut akan terbayarkan lunas di saat Anda sampai di puncak bukit nya.
Rasa letih saat mendaki akan hilang seketika saat Anda sampai di puncak bukitnya, Anda akan disambut dengan angin segar dari arah lautan yang cukup kencang. Dan juga hamparan lautan luas dengan gradasi warna laut biru toska yang indah, serta perbukitan hijau yang mengelilingi bukit akan terasa menyegarkan saat dipandang.
Sembari menyaksikan pesona alam dari atas ketinggian Anda akan merasakan sensasi ketengan tersendiri saat berada di sini, karena panorama yang disuguhkan begitu mempesona seakan memberikan kesan yang mendalam untuk diri Anda sendiri.
Udara yang sejuk angin sepoi – sepoi dari arah lautan akan terasa sangat menyegarkan saat menerpa wajah dan tubuh Anda. Anda bisa duduk santai di pinggir bukit untuk bisa menikmati setiap momen liburan di Bukit Cinta yang menawan ini.
Terlebih lagi dari atas puncak bukit Merese Anda juga bisa menyaksikan pesona pantai berpasir putih dari pantai Tanjung Aan, dari atas ketinggian. Dengan garis pantai panjang yang indah dengan sedikit berbentuk melengkung, hamparan pasir putih yang bersih seakan bersinar ketika terkena cahaya dari sinar matahari.
Ombak di lautan cukup tenang sehingga memberikan sensasi relaksasi dengan angin segar yang menghembus, Anda bisa mengambil foto dengan latar lautan yang indah dan perbukitan hijau disini sebagai kenangan – kenangan yang berkesan saat berwisata di Bukit Cinta atau Merese Lombok tengah.
Tidak banyak kegiatan yang bisa Anda lakukan di wisata bukit ini, karena memang tidak ada fasilitas apapun diatas puncak bukitnya. Untuk makanan dan minuman Anda bisa membeli nya di area parkiran, akan tersedia beberapa warung yang menjualnya.
Sebelum mendaki sebaiknya Anda membawa minuman untuk menuju puncak, agar terhindar dari dehidrasi. Karena suasana diatas puncak cukit cukup menyengat, terlebih di waktu siang hari.
Wisata Bukit Merese terkenal juga memiliki pesona alam dari sunset yang memukau, sehingga jika Anda ingin menyaksikannya Anda bisa datang di sore hari. Jangan lupa untuk mengabadikan setiap momen liburan Anda di sini, terutama di saat momen sunset muncul ya, karena akan menjadi foto terbaik jika Anda bisa mendapatkan momen tersebut.
Karena menyaksikan keindahan pesona sunset yang menakjubkan akan menjadi momen terbaik liburan Anda di Pulau Lombok. Pada saat momen sunset tiba, Anda akan menyaksikan pesona lautan luas berwarna biru yang indah di tambah dengan pesona sunset yang menakjubkan dengan langit yang akan berwarna jingga.
Tentu akan menjadi pengalaman berlibur yang seru dan juga berkesan untuk Anda dan juga keluarga tercinta. Karena momen sunset di wisata ini cukup terkenal, dan sudah menjadi favorit banyak wisatawan.
Itu dia artikel yang membahas bukit Merese di Lombok Tengah, semoga bermanfaat dan menginspirasi untuk tujuan berlibur di Pulau Lombok ya. Ciptakan momen liburan bersama orang terkasih dengan mengunjungi tempat wisata terindah di Lombok.
Untuk Anda yang ingin berlibur di Lombok bisa hubungi kami wisata Lombok Murah, karena kami menyediakan paket wisata di Lombok terlengkap yang siap membuat liburan Anda bersama keluarga tercinta jadi lebih seru dan menyenangkan.
Karena kami akan mengajak Anda mengunjungi destinasi wisata di Lombok yang populer, yang sudah menjadi favorit banyak wisatawan, salah satu nya dengan mengunjungi Bukit Merese di Lombok Tengah ini.